Nikmati Jernihnya Air Terjun Curug Cipendok Di Lereng Gunung Slamet
ReyGinaWisata - Gunung Slamet (3.438 mdpl) merupakan gunung tertinggi kedua di Pulau Jawa setelah Gunung Semeru. Gunung Slamet sangat populer sebagai sarana pendakian meskipun medannya terkenal cukup sulit. Di Lereng Gunung Slamet terletak kawasan wisata Air Terjun Curug Cipendok yang terkenak sangat jernih dan masih sangat alami.
Curug Cipendok adalah air terjun yang sangat indah dengan airnya yang jernih setinggi 92 meter yang terletak di Lereng Gunung Slamet, Desa Karangtengah, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.
Air Terjun Curug Cipendok memiliki daya tarik tersendiri buat Anda pecinta alam. Lingkungan ditempat ini masih benar-benar alami, sunyi, tenang dan belum banyak wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan alamnya. Hawa ditempat ini juga sangat sejuk dan sepanjang jalan menuju Curug Cipendok Anda akan disambut dengan area pesawahan dan perkebunan yang menghijau, bumi perkemahan serta sebuah telaga yang bernama Telaga Pucung.
Objek Wisata yang telah dibuka sejak 27 Februari 1987 ini difasilitasi dengan sarana pendukung lainnya seperti cottage, outbond, jogging track, jungle tracking, bumi perkemahan, mushola, tempat parkir yang luas, tempat peristirahatan serta kamar mandi, toko-toko cindera mata, warung makanan dan minuman serta sarana penunjang lainnya demi kenyamana para wisatawan yang datang berkunjung seperti arena bermain anak, pementasan hiburan, perbaikan jalan serta penambahan objek wisata Telaga Pucung yang hanya berjarak 500 meter dari Air Terjun Curug Cipendok.
Di Air Terjun Curug Cipendok, Anda akan disambut dengan air terjun yang jernih yang disekitarnya dikelilingi oleh hutan yang masih alami. Selain itu Anda juga dapat menikmati kicauan burung dari burung-burung langka yang hidup disekitar hutan seperti Burung Elang Jawa yang selalu terbang berputar-putar dari air terjun hingga ke telaga serta jika Anda beruntung dapat menjumpai hewan endemik sejenis monyet berwarna abu-abu yang disebut dengan Rek-Rek dan pohon-pohon langka yang tumbuh diareal sekitar hutan.
Disekitar lokasi menuju Air Terjun Curug Cipendok, Anda juga dapat menjumpai sungai-sungai kecil dengan airnya yang jernih mengalir yang bisa Anda turun sejenak untuk merasakan sejuk dan jernihnya air pegunungan.
Setelah berjalan 15-20 menit dari areal parkir, sebelum sampai ke Air Terjun Curug Cipendek, Anda akan mendengar suara bergemuruh seperti hujan lebat. Udara dingin ditambah dengan titik-titik air akan membuat suasan damai, tenang dan nyaman serta pikiran Anda menjadi fresh kembali. Jika hari menjelang siang, akan terlihat pelangi tipis disekitar air terjun akibat dari pantulan titik-titik air yang turun.
Telaga Pucung
Sementara di objek wisata Telaga Pucung yang hanya berjarak 500 meter dari Air Terjun Cipendok, Anda akan disuguhkan dengan suasana yang hening dan asri. Sehingga sangat cocok untuk menjernihkan pikiran Anda dari rutinitas hidup sehari-hari.
Selain keindahan alamnya yang masih alami dan asri, Di sekitar Telaga Pucung juga masih dapat Anda temukan hewan langka Elang Jawa dan Harimau Jawa yang keberadaannya kini semakin berkurang.
Telaga seluas tiga hektar ini terdapat beberapa sarana pendukung seperti sarana permainan anak-anak. Telaga ini memang sangat cocok untuk liburan keluarga.
Lokasi Menuju Air Terjun Curug Cipendok
Untuk menuju lokasi Air Terjun Curug Cipendok cukuplah mudah. Anda bisa masuk melalui kota Purwokerto menuju ke jalan Jenderal Soedirman, ke arah alun-alun kemudian lurus menuju ke jalan raya Cilongok hingga pertigaan Losari sekitar 14 kilometer dari kota Purwokerto. Selanjutnya ada tanda berupa rambu lampu kuning, Anda bisa langsung belok kanan menuju lokasi ke Air Terjun Curug Cipendok dengan jarak sekitar 8 kilometer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar